Tuesday, 20 August 2013

Nih, 10 Perusahaan Asia Paling Inovatif

Mungkin tidak banyak orang yang tahu, jika ada perusahaan asal China yang lebih inovatif dari perusahaan asal Korea Selatan seperti Samsung. Salah satu kejutan besar tahun ini adalah  nama-nama perusahaan yang masuk dalam kategori paling inovatif dilihat dari investor perusahaan dan prospek pertumbuhan di masa depan.

Salah satunya yang masuk nominasi dan berada di posisi 11 peringkat dunia adalah perusahaan produsen daging babi China, Henan Shuanghui. Sebaliknya, nama-nama yang sudah terkenal seperti Samsung, Sony atau Canon tidak masuk kategori perusahaan paling inovatif.

Seperti dilansir dari Forbes, Minggu (18/8/2013), berikut perusahaan di Asia yang memperoleh peringkat perusahaan paling inovatif.

1. Baidu.
Perusahaan asal China ini menyabet peringkat enam untuk kategori perusahaan paling inovatif. Baidu merupakan perusahaan yang mengkhususkan pencarian di internet dan merupakan perusahaan besar di China dengan market share sampai 67 persen.

Pemilik perusahaan, Robin Li pada bulan Juli melakukan akuisisi besar-besaran terhadap 91 wireless dengan nilai USD1,9 miliar dan toko aplikasi pada tahun lalu senilai USD115 juta. Tercatat selama 12 bulan penjualan membukukan sebesar USD4,2 miliar dengan tingkat pertumbuhan sebesar 25 persen.

2.Rakuten.
Perusahaan yang bergerak di bidang toko online, perusahaan asal Jepang ini meluaskan jaringan di pasar AS melalui Rakuten.com yang sebelumnya Buy.com. Rakuten sendiri menduduki peringkat ke sembilan. Selama 12 bulan penjualan, Rakuten membukukan sebesar USD5,6 miliar dengan pertumbuhan pendapatan jangka panjang sebesar 37 persen.

3.Henan Shuanghui.
Perusahaan pengolahan makanan asal China masuk rangking ke-11. Siapa sangka perusahaan penjagalan tidak bisa berinovasi, produsen daging babi ini menggunakan sistem kontrol dan menjaga kontrol kualitas yang dikembangkan anak usahanya melalui perangkat lunak untuk melacak kondisi 15 juta babi di pabrik-pabrik diseluruh China.

Pada akhir Mei, perusahaan menjadi berita utama karena keluar dari  perusahaan yang memproduksi ham asal Amerika Serikat Smithfield Foods dengan menjual sahamnyasenilai USD4,7 miliar. Selama 12 bulan penjualan tercatat membukukan sebesar USD6,4 miliar dengan pertumbuhan pendapatan jangka panjang sebesar 97 persen.

4. Unicharm.
Perusahaan ini bergerak di bidang barang konsumsi, perusahaan asal Jepang ini menduduki peringkat 14 dunia. Perusahaan ini melayani kebutuhan khususnya bagi para orang tua. Tahun 2011 produknya berupa popok dewasa bahkan melebihi penjualan popok bayi.Perusahaan ini sangat disiplin kepada karyawannya terutama terkait perkembangan perusahaan, mereka harus melaporkan setiap minggu. Tercatat selama 12 bulan penjualan sebesar USD6 miliar dan pertumbuhan pendapatan jangka panjang sebesar 9 persen.

5. Tencent Holdings.
Perusahaan ini bergerak di bidang internet dengan memberikan layanan-layanan seperti games online, hingga mesin pencarian bahkan pembayaran online. Lima belas tahun setelah peluncuran layanan pesan QQ menduduki peringkat ketujuh setelah Google, Facebook, YouTube, Yahoo, Baidu dan Wikipedia, menurut situs Alexa.Pada kuartal kedua pendapatan e-commerce naik 156 persen menjadi 2,2 miliar yuan. Tencent juga terus menikmati pertumbuhan yang cepat dalam Weixin dan layanan komunikasi mobile WeChat. Jumlah pengguna aktif bulanan dari dua pada akhir Juni meroket menjadi 236 juta dibandingkan dengan 85 juta tahun sebelumnya.

6. Fanuc.
Perusahaan ini merupakan perusahaan Jepang yang bergerak dalam bidang jasa, suku cadang dan penjualan sistem CNC dan robotika. Robot jenis M-2000iA cukup kuat untuk mengangakat beban 2.550 pon dan beberapa robot memiliki sensor yang kuat sehingga dapat membedakan berbagai bentuk, warna dan lainnya. Tercatat selama 12 bulan penjualan terakhir sebesar USD5,4 triliun dan dalam jangka panjang pertumbuhan tingkat pendapatan sebesar 4 persen.

7. Keyence.
Merupakan perusahaan Jepang yang bergerak di bidang manufaktur dengan memproduksi berbagai jenis produk, mulai dari sensor kedekatan dan fotoelektrik hingga alat pengukuran untuk lini pemeriksaan dan mikroskop digital 3D, selain itu menjual sensor, pembaca kode bar, mikrosop dan perangkat lain yang digunakan dalam otomatisasi pabrik. Selama 12 bulan terakhir penjualan terakhir mencapai USD2,6 miliar.

8. Yahoo Jepang.
Merupakan situs web yang paling sering dikunjungi di Jepang. Penjualan iklan naik 15 persen pada tahun fiskal 2012 berkat format iklan baru yang berani. Selama 12 bulan penjualan terakhir sebesar USD4,1 triliun dengan jangka panjang pertumbuhan pendapatan sebesar 11 persen.

9. Tata Consultancy Services.
Merupakan perusahaan asal India bergerak di layanan komputer, perusahaan ini memiliki peringkat 40 di dunia dengan jumlah karyawan 276.000 yang tersebar di 44 negara. Pendapatan clocking di USD11,66 triliun per tahun. Tata mempekerjakan 70.000 karyawan baru setahun.

10. Kweichow Moutai.
Merupakan perusahaan pembuat minuman keras terbesar di China ini menduduki peringkat ke 46 di dunia. (Kie)) (wdi)

No comments:

Post a Comment